Tidak (sempurna) salat ketika makanan telah dihidangkan ataupun sambil menahan keinginan buang air kecil dan besar

Tidak (sempurna) salat ketika makanan telah dihidangkan ataupun sambil menahan keinginan buang air kecil dan besar

Aisyah -raḍiyallāhu 'anhā- meriwayatkan: Aku mendengar Rasulullah ﷺ bersabda, "Tidak (sempurna) salat ketika makanan telah dihidangkan ataupun sambil menahan keinginan buang air kecil dan besar."

[Hadis sahih] [Diriwayatkan oleh Muslim]

الشرح

Nabi ﷺ melarang mengerjakan salat ketika telah dihidangkan makanan yang digemari dan memikat hati orang yang salat. Beliau juga melarang mengerjakan salat sambil menahan keinginan buang air kecil dan besar karena akan sibuk menahannya.

فوائد الحديث

Seorang yang salat harus menyingkirkan semua yang akan menyibukkannya di dalam salatnya sebelum masuk ke dalamnya.

التصنيفات

Kesalahan-kesalahan Orang yang Salat, Kesalahan-kesalahan Orang yang Salat