Siapa yang memohon mati syahid kepada Allah dengan tulus, Allah akan menyampaikannya ke tingkatan syuhada, walaupun ia meninggal di atas tempat tidurnya

Siapa yang memohon mati syahid kepada Allah dengan tulus, Allah akan menyampaikannya ke tingkatan syuhada, walaupun ia meninggal di atas tempat tidurnya

Sahl bin Ḥunaif -raḍiyallāhu 'anhu- meriwayatkan, bahwa Nabi ﷺ bersabda, "Siapa yang memohon mati syahid kepada Allah dengan tulus, Allah akan menyampaikannya ke tingkatan syuhada, walaupun ia meninggal di atas tempat tidurnya."

[Sahih] [HR. Muslim]

الشرح

Nabi ﷺ mengabarkan bahwa orang yang berdoa meminta mati syahid dan terbunuh di jalan Allah dengan jujur dan tulus meniatkan hal itu kepada Allah ﷻ, Allah akan memberinya tingkatan syuhada dengan niat jujurnya itu, walaupun ia meninggal di atas tempat tidur tanpa berperang.

فوائد الحديث

1- Niat yang jujur serta melakukan apa yang sanggup adalah sebab menggapai pahala dan ganjaran yang diinginkan, walaupun ia belum melakukan perbuatan yang diinginkan tersebut.

2- Anjuran untuk berjihad dan meminta mati syahid di jalan Allah ﷻ.

3- Pemuliaan Allah -Ta'ālā- kepada umat ini, yaitu Allah memberi mereka tingkatan paling tinggi dalam surga dengan amal yang sedikit.

التصنيفات

Amalan-amalan Hati, Keutamaan Jihad